Kelebihan dan Kekurangan vivo X80 Pro - Spesifikasi & Harga

vivo Indonesia resmi memperkenalkan smartphone flagship terbaru mereka pada Juli 2022, yakni vivo X80 Pro. Sektor yang ditunjukan oleh vivo X80 Pro juga tidak jauh berbeda dengan ponsel flagship mereka sebelumnya, dimana ia sangat menonjolkan sektor kamera lantaran sudah bekerjasama dengan Zeiss hingga ada beberapa komponen berupa sistem stabilisasi optik berbasis global.

Kelebihan dan Kekurangan vivo X80 Pro

Meskipun berfokus pada sektor kamera, vivo X80 Pro rupanya dirancang dengan keunggulan yang menyeluruh dari sektor desain, chipset, panel layar dan masih banyak lagi. Lantas, apa saja sih kelebihan dan kekurangan vivo X80 Pro?.

Untuk mengetahuinya lebih lanjut, langsung saja simak ulasan berikut mengenai kelebihan dan kekurangan vivo X80 Pro beserta spesifikasi dan harganya sebelum mempertimbangkan untuk membeli smartphone flagship dari vivo ini.

Kelebihan vivo X80 Pro

Kelebihan vivo X80 Pro

Setidaknya ada beberapa kelebihan yang penulis dapatkan dari vivo X80 Pro ini. Apa saja demikian? Inilah ulasan lengkapnya.

1. Desain

vivo X80 Pro memiliki modul kamera persegi panjang yang membentang selebar penutup belakang, di dalam modul berkelir hitam tersebut juga terdapat kompartemen berwujud lingkaran. Kompartemen itu menjadi tempat untuk 3 (tiga) kamera atau Triple Camera serta terdapat juga logo Zeiss. 

Bagian bodi belakangnya sendiri juga sudah menggunakan bahan kaca yang tentu akan tidak mudah berjamur apalagi bekas sidik jari bisa dihilangkan dengan mudah atau diusap dengan tisu atau kain saja. Pada bagian layar depan, ia juga sudah dibekali dengan Gorilla Glass Victus.

Bodi dari vivo X80 Pro memiliki dimensi 164.57 x 75.3 x 9.1 mm dengan bobot 219 gram yang tergolong berat. Dimana pendahulunya memiliki berat 183 gram yang terbilang lebih ringan dibandingkan HP flagship vivo X80 Pro terbaru ini.

2. Layar AMOLED

Layar dari vivo X80 Pro memiliki bentang 6,78 inci yang lebih lebar dan sangat enak untuk digunakan bermain game maupun menonton streaming. Bahkan, resolusinya juga cukup tinggi yaitu 2K alias 1440 x 3200 piksel, sehingga kepadatan piksel bisa tembus hingga 517 ppi. Sementara itu, panel layar yang digunakan oleh HP flagship ini adalah AMOLED E5 yang didukung backplane dengan teknologi LTPO3.

Menariknya lagi adalah vivo X80 Pro juga mendukung refresh rate 120 Hz dan touch sampling 300 Hz. Dengan demikian, layar dari si ponsel bisa menampilkan tampilan yang sangat mulus dan responsif. Sehingga, pengalaman scrolling TikTok, Instagram, Facebook, Twitter dan media sosial lainnya akan lebih nyaman.

Keunggulan dari layar yang digunakan oleh vivo X80 Pro ini adalah bisa menampilkan warna 10 bit atau sebanyak 1,07 miliar. Bahkan, layar ini juga mempunyai tingkat kecerahan sampai 1500 nits yang sangat bisa diandalkan untuk digunakan diluar ruangan atau ketika sedang berada di bawah sinar terik matahari.

3. Dapur Pacu

vivo X80 Pro diperkuat oleh SoC dari Qualcom yakni Snapdragon 8 Gen 1 yang sudah digunakan oleh beberapa ponsel flagship lainnya seperti Realme GT 2 Pro, Xiaomi 12 Pro, OPPO Find X5 Pro dan masih banyak lagi. Snapdragon 8 Gen 1 mengandung 8 (delapan) core CPU. Komposisinya adalah 1 (satu) Kryo Prime berbasis Cortex X2 (3.0 GHz), 3 (tiga) core Kryo Gold berbasis Cortex A710 (2.5 GHz) dan juga 4 (empat) Kryo Silver berbasis Cortex A510 (1.8 GHz).

Tidak hanya CPU, komponen lain yang dikandung oleh Snapdragon 8 Gen 1 adalah GPU Adreno 730 (818 MHz). Ketika ditest melalui AnTuTu 9, vivo X80 Pro mampu meraih skor 941 ribuan yang bisa dikatakan cukup tinggi. Sehingga, pengguna bisa bermain game berat seperti Genshin Impact, Apex Legends, PUBG Mobile, COD Mobile dan masih banyak lagi.

4. Kamera

Smartphone vivo X80 Pro memiliki konfigurasi Triple Camera yang terdiri atas kamera utama dengan sensor SAMSUNG ISOCELL GNV 50 MP dengan bukaan f/1.57 yang juga dilengkapi dengan OIS, dan juga terdapat autofokus (PDAF, Laser AF) dan terdapat juga 1 (satu) buah kamera diluar kompartemen beresolusi 8 MP bukaan f/3.4. Kemudian, kamera ultrawide memiliki resolusi 48 MP dengan bukaan f/2.2, serta kamera telefoto memiliki resolusi 12 MP bukaan f/1.85 hingga kamera telefoto periskop 8 MP bukaan f/3.4.

Lanjut ke kamera selfie, vivo X80 Pro menawarkan 32 MP dengan bukaan f/2.5. Untuk perekaman video, kamera belakang dari HP flagship ini mampu merekam video hingga resolusi maksimal yaitu 8K pada 30 fps. Selqanjutnya, kamera selfie hanya bisa merekam video sampai resolusi 4K pada 30 fps saja.

5. Baterai

Mengingat si ponsel menggunakan panel layar AMOLED dan chipset dengan fabrikasi 4 nanometer tentunya vivo X80 Pro akan lebih hemat daya baterai. Maka dari itu, ia hanya dibekali degan baterai berkapasitas 4700 mAh. Bahkan, baterai dari ponsel ini mampu bertahan dari pagi sampai malam yang merupakan sangat bagus mengingat resolusi layarnya sudah mencapai 2K.

Agar tidak membutuhkan waktu lama pada saat proses pengisian daya baterai, vivo X80 Pro juga tentu sudah memiliki fitur fast charging 80W, serta ada juga fitur pengisian cepat nirkabel 50W dan pengisian balik. Setidaknya, untuk mengisi daya baterai dari kosong hingga penuh hanya membutuhkan waktu 43 menit saja loh.

6. Memori

vivo X80 Pro sendiri hanya menyediakan opsi RAM 12 GB dan juga penyimpanan internal sebesar 256 GB saja di Indonesia. Dengan RAM yang sudah cukup besar tentunya akan membuat multitasking dan bermain game menjadi lebih lancar, adapun penyimpanan 256 GB untuk menyimpan file seperti foto, video, file, aplikasi dan lain sebagainya.

Kekurangan vivo X80 Pro

Kekurangan vivo X80 Pro

Ngomong-ngomong soal kekurangan, penulis mendapatkan 2 (dua) kekurangan yang ada di dalam vivo X80 Pro ini. Akan tetapi, kekurangan tersebut sebenarnya sangat bisa ditoleransikan. Sudah penasaran? Ini dia ulasannya!

1. Tidak Ada Slot microSD

Kekurangan dari vivo X80 Pro pertama adalah tidak adanya slot microSD yang bisa menambah kapasitas memori hingga 1 TB dan sejenisnya. Hal ini memang bisa dimaklumi, dikarenakan vivo X80 Pro sudah dibekali dengan penyimpanan internal sebesar 256 GB. 

Hanya saja, banyak dari mereka yang merasa penyimpanan tersebut kurang mengingat HP flagship vivo ini bisa merekam video hingga resolusi 8K yang tentu akan memakan banyak ruang ketika sedang melakukan perekaman video.

2. 3,55mm Audio Jack Absen

Entah mengapa banyak smartphone masa kini yang menghilangkan 3,55mm audio jack, tidak terkecuali vivo X80 Pro ini. Oleh karena itu, Anda harus menggunakan earphone atau headset TWS atau headset menggunakan jack adapter Type-C 3,5mm untuk bermain game seperti PUBG Mobile dan sejenisnya untuk mendengarkan step musuh dengan lebih mudah.

Spesifikasi vivo X80 Pro

Spesifikasi vivo X80 Pro

  • Warna : Cosmic Black.
  • Dimensi : 164.6 x 75.3 x 9.1 mm.
  • Berat : 215 gram
  • Layar : AMOLED LTPO3, 1440 x 3200 piksel, 6.78 inci.
  • Chipset : Snapdragon 8 Gen 1 (4 nm).
  • GPU : Adreno 730.
  • RAM : 12 GB.
  • ROM : 256 GB.
  • OS : Android 12, Funtouch 12.
  • Baterai : Li-Po 4700 mAh, Fast Charging 80W.
  • Kamera Belakang : 50 MP + 48 MP + 12 MP + 8 MP.
  • Kamera Depan :  32 MP.

Harga vivo X80 Pro

Harga vivo X80 Pro

Dilansir dari laman resmi vivo Indonesia, penulis mendapatkan informasi bahwa vivo X80 Pro Cosmic Black RAM 12 GB dan penyimpanan internal sebesar 256 GB dibanderol dengan harga Rp15.999.000 rupiah. Selain bisa dibeli melalui vivo Shop, Anda juga bisa kok membeli smartphone ini melalui marketplace di bawah ini.

Baca Juga
Posting Komentar