10 Aplikasi Auto Clicker Android Terbaik Tanpa Root

Diantara Anda mungkin sudah tidak asing lagi dengan aplikasi auto clicker Android ini bukan? Khususnya bagi mereka yang memiliki intensitas tinggi menggunakan smartphone. Sebab, aplikasi ini memiliki berbagai macam fungsi untuk melakukan klik dan scrolling secara otomatis pada layar android. Bahkan, pengguna juga bisa mengaturnya sesuai dengan kebutuhan seperti kapan program ini akan mengklik dan kapan untuk scrolling, tentukan saja timer atau waktunya.

Aplikasi Auto Clicker Android

Hingga saat ini sudah banyak yang menggunakan aplikasi ini untuk melakukan scrolling demi mendapatkan keuntungan. Contoh kecilnya seperti menggunakan aplikasi ClipClaps, dan lain sebagainya. Tidak hanya bisa digunakan untuk aplikasi semacam itu, aplikasi auto clicker android ini juga bisa digunakan pada game-game tertentu yang mengharuskan penggunanya dalam melakukan tap-tap pada layar.

Bukan hanya itu saja, aplikasi ini juga bisa membantu Anda dalam melakukan auto click pada live streaming TikTok untuk memberikan like. Entah itu like pada live streaming Anda, maupun orang lain. Dengan banyaknya jumlah like, tentu saja nantinya live streaming Anda akan muncul di FYP (For Your Page) di TikTok orang lain.

10 Aplikasi Auto Clicker Android Terbaik

Terdapat banyak sekali aplikasi auto clicker yang bisa Anda unduh di Google Play Store secara gratis. Apalagi, aplikasi ini tidak membutuhkan akses root pada smartphone yang Anda gunakan. Dengan begini, cukup install aplikasinya, lalu Anda sudah bisa menggunakannya.

Akan tetapi, tidak semua aplikasi yang ada di Google Play Store tersebut benar-benar gratis dan tanpa root. Sebab, beberapa aplikasi tentunya membutuhkan akses root maupun harus membeli versi PRO. Oleh karena itu, dalam ulasan kali ini penulis sudah merangkum beberapa rekomendasi aplikasi auto clicker android terbaik tanpa root yang bisa Anda simak ulasannya di bawah ini.

1. Auto Clicker : Asisten Klik

1. Auto Clicker : Asisten Klik

Asisten Klik merupakan sebuah tools pengeklik otomatis mencakup klik, geser kurva, dan gerakan memperbesar dengan dua jari. Hal ini tentunya akan membantu Anda dalam mengerjakan pekerjaan berulang, dan Anda akan memiliki waktu lain untuk mengerjakan aktivitas lainnya.

Sebuah aplikasi yang dikembangkan oleh Y.C. Studio ini sudah diunduh sebanyak 10 juta unduhan lebih dan mendapatkan rating yang cukup baik yaitu 4,4 bintang dari 155 ribu ulasan pengguna aktif.

Adapun berbagai macam fitur menarik yang dihadirkan oleh aplikasi ini, mulai dari rekaman gerakan, dapat menyimpan atau memuat skrip, tidak memerlukan akses root pada smartphone Anda, penghitung mundur, dan lain-lain.

2. Auto Clicker - Automatic Tap

2. Auto Clicker - Automatic Tap

Selanjutnya ada aplikasi Automatic Tap yang merupakan salah satu aplikasi auto clicker android paling populer hingga saat ini. Bagaimana tidak, aplikasi yang dikembangkan oleh True Developers Studio ini sudah diunduh lebih dari 50 juta unduhan dan mendapatkan rating yang sangat baik yaitu 4,0 bintang dari 371 ribu ulasan pengguna aktif.

Automatic Tap ini akan membantu Anda dalam melakukan ketukan atau klik berulang di setiap lokasi dengan interval apa pun yang Anda tentukan sebelumnya. Terlebih lagi, aplikasi Automatic Tap ini tidak membutuhkan akses root sama sekali.

Fitur-fitur yang dihadirkan juga cukup banyak seperti antarmuka pengguna yang ramah, mendukung beberapa titik klik, beberapa gesekan, minta pengatur waktu global untuk menjalankan selama waktu tertentu, dapat mengimpor dan mengekspor skrip secara otomatis.

3. ClickMod - Auto Click Assistant

3. ClickMod - Auto Click Assistant

Jika Anda suka dalam bermain game yang membutuhkan tap-tap pada layar, mungkin aplikasi auto clicker dari Andromeda App ini cukup direkomendasikan untuk Anda. Saat ini, aplikasi ini juga telah diunduh lebih dari 1 juta unduhan dan mendapatkan rating yang cukup baik yaitu 4,2 bintang dari 6 ribu ulasan pengguna aktif, dengan ukuran aplikasi 8,4 MB saja.

Apabila diantara Anda berminat untuk menggunakan aplikasi ini, Anda bisa mengunduhnya di Google Play Store secara gratis. Tidak jauh berbeda dengan aplikasi lainnya, Click Assistant besutan Andromeda App ini juga tidak membutuhkan akses root.

4. Auto Clicker NO ROOT Clickmate

4. Auto Clicker NO ROOT Clickmate

Deretan selanjutnya ada aplikasi Clickmate yang dikembangkan oleh INSCODE. Aplikasi ini akan memungkinkan Anda dalam merekam dan memutar ulang input sentuhan Anda di aplikasi dan juga game. Sama halnya seperti aplikasi lain, Clickmate ini juga tidak membutuhkan akses root.

Aplikasi yang diluncurkan pada tahun 2019 ini telah diunduh lebih dari 5 juta unduhan dan mendapatkan rating yang sangat baik yaitu 4,5 bintang dari 51 ribu ulasan pengguna aktif.

5. Easy Scroll - Automatic Scroll

5. Easy Scroll - Automatic Scroll

Apakah Anda sedang melakukan aktivitas lain dan tidak sempat melakukan scrolling pada smartphone ketika menggunakan aplikasi TikTok dan lain sebagainya? Jika iya, mungkin Anda bisa mencoba aplikasi yang bernama Easy Scroll. 

Dimana, aplikasi besutan Jetpof Apps ini akan membantu Anda dalam melakukan scrolling secara otomatis. Berbagai macam aplikasi juga sudah kompatibel dengan Easy Scroll seperti Chrome, dan lain-lain.

Saat ini, Easy Scroll sudah diunduh lebih dari 1 juta unduhan dan mendapatkan rating yang cukup baik yaitu 4,0 bintang dari 7 ribu ulasan pengguna aktif.

6. Automatic Scroll

6. Automatic Scroll

Selanjutnya ada aplikasi Automatic Scroll yang dikembangkan oleh APPDEV QUEBEC. Cara kerja dari aplikasi juga tidak jauh berbeda dengan aplikasi Easy Scroll yang sudah penulis jelaskan tadi. Dimana, aplikasi ini memungkinkan Anda untuk menggulir secara otomatis konten di layar Anda dengan satu ketukan sederhana, dan Automatic Scroll akan langsung bekerja.

Automatic Scroll ini juga memiliki banyak fitur menarik seperti bisa menggulir ke kanan maupun ke kiri, ke atas atau juga ke bawah, dan masih banyak lagi. Sekarang, aplikasi Automatic Scroll ini sudah diunduh lebih dari 1 juta unduhan dan mendapatkan rating yang cukup baik yaitu 4,2 bintang dari 6 ribu ulasan pengguna aktif.

7. OP Auto Clicker

7. OP Auto Clicker

Aplikasi auto clicker android selanjutnya adalah OP Auto Clicker yang dikembangkan oleh Mouse Tool. OP Auto Clicker sendiri merupakan sebuah aplikasi pengeklik otomatis lengkap dengan dua mode ketuk otomatis, satu target, atau mode multi target. Selain itu, Anda juga bisa mengatur jumlah atau waktu klik.

Fitur dari OP Auto Clicker juga bisa dikatakan cukup baik dikarenakan memberikan antarmuka yang ramah pengguna, Anda bisa menyesuaikan ukuran dan opasitas antarmuka operator, dapat menyimpan atau memuat skrip, sampai dengan tanpa memerlukan akses root.

8. Touch Macro Pro - Auto Clicker

8. Touch Macro Pro - Auto Clicker

Lalu ada juga aplikasi yang bernama Touch Macro Pro besutan Jake77 ini juga turut penulis masukkan ke dalam daftar aplikasi auto clicker android terbaik tanpa root. Sebab, aplikasi ini memiliki berbagai macam fitur menarik yang bisa Anda gunakan secara gratis seperti melakukan scrolling secara otomatis, klik secara otomatis, dan bahkan pengguna juga bisa menyesuaikan waktu kapan aplikasi ini akan bekerja.

9. Klik Otomatis Asisten Clicker

9. Klik Otomatis Asisten Clicker

Ini juga merupakan salah satu aplikasi auto clicker android yang wajib Anda pertimbangkan. Sebab, aplikasi ini memungkinkan Anda dalam melakukan ketukan berulang di lokasi mana pun dengan interval apa pun yang Anda tentukan. Perlu digaris bawahi, aplikasi ini juga tidak membutuhkan akses root sama sekali.

Berbagai macam fitur juga dimiliki oleh aplikasi ini seperti antarmuka yang modern namun tetap mudah dalam digunakan, melakukan scrolling otomatis, dan melakukan klik secara otomatis.

Aplikasi yang dirilis pada tahun 2020 ini tampaknya sudah diunduh lebih dari 1 juta unduhan dan mendapatkan rating yang sangat baik yaitu 4,0 bintang dari 27 ribu ulasan pengguna aktif.

10. Quick Touch

10. Quick Touch

Aplikasi auto clicker android selanjutnya adalah Quick Touch yang dikembangkan oleh SimpleHat Software LLC ini juga layak untuk menjadi pilihan Anda. Soalnya, aplikasi Ouick Touch ini sudah diunduh lebih dari 10 juta unduhan dan memiliki fitur-fitur menarik.

Beberapa fitur menarik yang dimaksud adalah tiap titik klik dapat diprogram sepenuhnya, banyak cara untuk mengatur waktu berhenti, menyimpan dan memuat konfigurasi apa pun yang telah Anda buat, dan lain sebagainya.

Penutup

Itulah dia beberapa rekomendasi aplikasi auto clicker android terbaik tanpa root yang mungkin bisa menjadi pilihan yang pas buat Anda. Terlebih lagi, semua dari aplikasi di atas sudah bisa diunduh secara gratis di Google Play Store dan memiliki ukuran atau bobot aplikasi yang ringan dan tidak terlalu besar.

Posting Komentar