Harga dan Spesifikasi POCO C65 dengan SoC MediaTek Helio G85 serta Dilengkapi Fitur NFC

Harga dan Spesifikasi POCO C65 dengan SoC MediaTek Helio G85 serta Dilengkapi Fitur NFC - Baru-baru ini POCO Indonesia secara resmi merilis smartphone POCO C65 yang membidik segmen entry-level. Smartphone ini bisa dikatakan sebagai penerus POCO C series terakhir, yakni POCO C40. Adapun keunggulan yang ditawarkan oleh sang ponsel yaitu hadirkan performa kompeten di kelas harganya dengan sokongan SoC (System on Chip) MediaTek Helio G85 octa-core dipadukan dengan memori RAM 6 GB atau 8 GB. Bukan hanya menawarkan performa kompeten, ponsel ini pun juga dibekali oleh tiga buah kamera belakang dengan kamera utama berkekuatan 50 MP yang powerful di kelasnya.

Perihal kualitas layar, smartphone POCO C65 dipersenjatai dengan layar beresolusi HD+ yang bisa dikatakan cukup standar di kelasnya. Alih-alih gunakan refresh rate 60Hz, POCO C65 justru sudah mengusung refresh rate 90Hz yang lebih smooth jika dibandingkan dengan smartphone di kelas harganya yang mayoritas menggunakan refresh rate 60Hz. Kemudian, smartphone entry-level besutan POCO Indonesia in dilengkapi fitur NFC (Near Field Communication) serta sensor sidik jari di samping bodi yang terintegrasi dengan tombol power.

Harga dan Spesifikasi POCO C65 dengan SoC MediaTek Helio G85 serta Dilengkapi Fitur NFC

Smartphone POCO C65 hadir dengan desain yang khas, yang membedakannya dengan smartphone Xiaomi adalah ada pada housing kameranya. Desain housing kamera belakangnya terlihat lebih simpel tapi elegan. Bahkan desain belakangnya ini mirip dengan desain Asus Zenfone 10 yang dibanderol dengan harga Rp 8 jutaan. Setidaknya, untuk varian warna biru.

Dua varian warna lainnya, warna hitam dan ungu. Keduanya juga masih memiliki desain bump yang khas smartphone POCO. Sayangnya, tidak ada varian warna yang khas, yakni warna kuning.

Beralih ke bagian belakang, bodinya dikemas secara rata dengan ketebalan yang cukup tipis yaitu 8,1 mm saja. Meski demikian, bagian frame-nya dibuat sedikit melengkung. Hal ini agar membuat pengguna nyaman dalam menggenggam.

Di sisi depan, POCO C65 masih memiliki desain yang tak jauh berbeda dari pendahulunya. Ukuran bezel yang dimilikinya tidak bisa dibilang tipis, apalagi bagian dagunya cukup tebal dari yang lain. Untuk bagian notch-nya masih menggunakan desain waterdrop notch khas entry-level.

Sektor layar, smartphone entry-level POCO C65 ini hadir dengan desain waterdrop notch pada aspek rasio 20:9 dengan dukungan layar sentuh berukuran 6,74 inci yang menggunakan panel IPS (In-Plane Switching) LCD dengan resolusi HD+ atau 720 x 1600 piksel yang menawarkan kerapatan mencapai 260 ppi (pixel per inch) dengan kecerahan mencapai 450 nits.

Kini, POCO C65 sudah hadirkan refresh rate 90Hz yang tentunya membuatnya cukup spesial. Apalagi refresh rate pada sang ponsel bersifat adaptif. Dengan begitu, ponsel akan menyesuaikan penggunaan berdasarkan aplikasi yang digunakan. Jadi modenya bisa berubah dari 60Hz ke 90Hz, begitu juga sebaliknya dari 90Hz ke 60Hz.

Satu hal lagi yang menarik di sisi layarnya adalah POCO C65 sudah dilindungi oleh Corning Gorilla Glass yang cukup tangguh. Hal ini membuatnya lebih awet dan tahan terhadap goresan atau retakan.

Kinerja yang ditawarkan oleh POCO C65 ini juga terbilang memadai di kelasnya berkat dukungan SoC (System on Chip) MediaTek Helio G85 yang mengusung prosesor octa-core yang terdiri dari dual-core ARM Cortex-A75 yang berlari dengan kecepatan 2 GHz dan hexa-core ARM Cortex-A55 yang berlari dengan kecepatan 1.8 GHz, serta diperkuat grafis mumpuni dari GPU (Graphics Processing Unit) berupa Mali-G52 2EEMC2.

MediaTek Helio G85 ini pun dipadukan dengan RAM 6 GB / 8 GB LPDDR4X dengan frekuensi 1800MHz yang masih dapat diperluas berkat adanya fitur RAM Virtual, dan penyimpanan internal berkapasitas 128 GB eMMC 5.1. Jika masih kurang, pengguna masih dapat memperbesar memorinya karena ponsel ini telah dibekali slot microSD. Untungnya, pengguna tak perlu mengorbankan salah satu kartu SIM lantaran slot microSD pada ponsel ini sifatnya dedicated slot. Oleh karena itu, pengguna dapat memasukkan Dual SIM dan microSD secara bersamaan.

Berdasarkan dari informasi yang penulis himpun, smartphone POCO C65 dengan SoC (System on Chip) MediaTek Helio G85 mampu menembus AnTuTu di angka 273.662. Untuk skor GeekBench-nya sendiri, POCO C65 mendapat skor 433 untuk single-core dan 1.243 untuk pengujian multi-core.

Beralih ke bagian kamera, smartphone POCO C65 ini hadirkan tiga buah kamera di sisi belakangnya dengan kamera utama berkekuatan 50 MP pada bukaan aperture f/1.8 yang menggunakan sensor Samsung ISOCELL JN1 berukuran 1/2.76 inci 0.64um piksel yang diperkuat fitur phase-detection autofocus (PDAF), AI, dan LED flash.

Lalu, terdapat kamera kedua berkekuatan 2 MP pada bukaan aperture f/2.4 yang berfungsi sebagai dedicated macro. Terakhir, terdapat kamera ketiga berkekuatan 0,08 MP pada bukaan aperture f/2.4 yang berfungsi sebagai kamera depth sensor.

Menilik pada bagian depan, terdapat sebuah kamera selfie beresolusi 8 MP dengan sensor BSI CMOS berukuran 1/4 inci 1.12um piksel pada bukaan aperture f/2.0 fixed-focus serta diperkuat fitur AI Camera untuk foto selfie.

Bukan hanya mengunggulkan sektor kamera, POCO juga condong memerhatikan unsur desain. Oleh sebab itu, smartphone POCO C65 hadir dengan bodi belakang yang bersih dan rapi tanpa menampilkan sensor sidik jari di sisi belakangnya.

Alih-alih di belakang, sensor sidik jari pada ponsel ini sudah diletakkan di bagian samping yang terintegrasi dengan tombol power. Selain membuat bodi terlihat lebih clean di bagian belakang, pengalaman buka kunci juga kian mudah dan natural.

POCO C65 datang dengan baterai berkapasitas 5000 mAh yang bisa tahan seharian. Berdasarkan pengujian baterainya, daya tahan baterai smartphone ini tergolong standar. Bisa dibilang hanya cukup untuk seharian saja.

Dari pengujian tes video loop 4K, smartphone entry-level POCO C65 hanya sanggup bertahan 8 jam saja. Dan itu bukan hasil yang baik di kelasnya, karena ada smartphone lain di kelas yang sama menawarkan daya tahan baterai yang lebih lama.

Tak hanya itu saja, smartphone POCO C65 pun memiliki kecepatan mengisi daya yang lama. Di kotak penjualan, masih terdapat charger. Hanya saja, charger ini hanyalah 10W. Padahal POCO C65 diklaim mendukung fitur pengisian cepat 18W.

Bagi siapapun yang membeli smartphone POCO C65, akan mendapatkan jaminan garansi sampai 15 bulan. Ini menarik karena cukup jarang smartphone Rp 1 jutaan, dapat garansi lebih dari satu tahun.

Tak hanya itu, POCO C65 juga rupanya dapat jaminan update OS. POCO Indonesia menjanjikan jika ponsel ini dapat OS sampai 2 tahun atau 2 kali. Sejak awal peluncurannya, POCO C65 menggunakan sistem operasi Android 13. Itu artinya, POCO C65 dapat pembaruan hingga Android 15.

Fitur NFC (Near Field Communication) memang bukan lagi digunakan oleh ponsel di kelas flagship. Namun, fitur NFC (Near Field Communication) ini sudah digunakan oleh digunakan oleh smartphone di kelas entry-level sampai dengan mid-range, tidak terkecuali POCO C65 ini.

Dengan dukungan fitur NFC (Near Field Communication), tentunya pengguna dapat mengisi saldo eMoney dengan cara membuka aplikasi dan menempelkan kartu ke bagian belakang bodi POCO C65. Ini juga tentu akan memudahkan pengendara roda dua hingga roda empat saat hendak melalui tol maupun parkir.

Harga dan Spesifikasi POCO C65

Spesifikasi POCO C65

  • Rilis di Indonesia : 4 Januari 2024
  • Warna : Black, Purple
  • Dimensi : 168 x 78 x 8.1 mm
  • Berat : 192 gram
  • Layar : IPS LCD dengan ukuran 6,74 inci beresolusi HD+ alias 720 x 1600, kerapatan 260 ppi, tingkat kecerahan 600 nits (HBM), refresh rate 90Hz
  • Chipset : Mediatek MT6769Z Helio G85 (12nm), Octa-core (2x2.0 GHz Cortex-A75 & 6x1.8 GHz Cortex-A55)
  • Grafis : Mali-G52 MC2
  • Sistem Operasi : Android 13, MIUI 14 for POCO
  • Memori : RAM 6 GB + ROM 128 GB dan RAM 8 GB dan ROM 128 GB, microSDXC (dedicated)
  • Kamera Belakang : 50 MP, f/1.8, 28mm (wide), PDAF + 2 MP, f/2.4, (macro) + 0.08 MP (auxiliary lens), LED flash, HDR, 1080p@30fps
  • Kamera Depan : 8 MP, f/2.0, (wide), 1080p@30fps.
  • Baterai : Li-Po 5000 mAh, non-removable, 18W wired
  • Konektivitas : Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Bluetooth 5.3 dengan codec A2DP dan LE, GPS, GLONASS, BDS, GALILEO, NFC, Radio FM, port USB Type-C, dan USB On-The-Go (OTG)
  • Sensor : Fingerprint (side-mounted), accelerometer, compass, virtual proximity sensing

Harga POCO C65

POCO C65 adalah salah satu smartphoe terbaru di kelas entry-level yang menawarkan desain modern dengan performa komepeten di kelas harganya dengan dukungan SoC (System on Chip) MediaTek Helio G85 octa-core. Tak hanya itu, smartphone ini juga memiliki banyak fitur menarik seperti hadirnya fitur NFC (Near Field Communication), refresh rate 90Hz, garansi 15 bulan, hingga dapat jaminan OS sampai 2 tahun. Harga smartphone POCO C65 terbaru di Indonesia berdasarkan dari informasi yang penulis himpun adalah Rp1.499.000 rupiah untuk varian RAM 6 GB dan ROM 128 GB. Sedangkan varian RAM 8 GB dan ROM 256 GB dibanderol dengan harga Rp1.749.000 rupiah.

Baca Juga
Posting Komentar